Polisi Resort (Polres) Agam mengelar pertandingan bola volly dan menembak. Perlombaan yang digelar dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-71. Acara itu dibuka Kapolres Agam AKBP Ferry Suwandi, SIK, di halaman Satlantas Polres Agam, selasa (23/5).
"Pertandingan itu diikuti personil jajaran Polres Agam, dan Koramil 0304 Lubukbasung, di mana kegiatan ini merupakan ajang untuk meningkatkan silaturahmi, baik antara personil Polres maupun dengan Koramil," ujar Kapolres Agam AKBP Ferry Suwandi.
Ia mengungkapkan, perlombaan yang digelar dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 71 tahun 2017 ada dua, yaitu bola volly dan menembak. Kegiatan itu akan digelar tiap tahun.
Menurutnya, mencari atlet volly di Agam cukup sulit, dan ini merupakan salah satu cara menciptakan bibit atlet untuk Polres Agam.
"Jika nanti ada pertandingan di tingkat provinsi kita sudah siap untuk tampil, " ujarnya..
"Jika nanti ada pertandingan di tingkat provinsi kita sudah siap untuk tampil, " ujarnya..
"Untuk menembak kita sudah ada organisasi Perbakin guna menyaring atlet dari anggota Polres, jika ada perlombaan nanti kita juga bisa mengikutinya," ujarnya lagi.
Ia mengaku bangga atas prestasi Perbakin dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XIV tahun 2016 di Kota Padang, yang ikut menyumbangkan prestasi untuk Kabupaten Agam.
Ferry mengharapkan dengan seringnya digelar latihan dan perlombaan seperti ini, peminat dan kemampuan atlet cabang menembak semakin meningkat, sehingga mampu meningkatkan prestasi kedepannya.
Lebih lanjut Ferry meminta, jalinlah kerjasama dan sportivitas yang baik selama bertanding, jangan mengutamakan kemenangan, tetapi utamakan sportivitas. Karena di samping mencari bibit atlet, kegiatan ini merupakan ajang persahabatan.
"Mudah-mudahan perlombaan memperebutkan piala Polres Agam Cup ini berjalan lancar, dan kekompakan terus terjaga," ujarnya berharap. (tam/AMC)