#
Headlines News :
Home » » Putra Agam, Febly Gushendra Masuk Diklat Atlet PPLP Ragunan Jakarta Selatan

Putra Agam, Febly Gushendra Masuk Diklat Atlet PPLP Ragunan Jakarta Selatan

Written By JONATA RAMADAN on Wednesday, September 14, 2011 | 9/14/2011 12:52:00 PM


Febly Gushendra, Putra Agam dari SSB Tunas Harapan

AMC / Rabu 14 September 2011 -Putra Agam, Atlit berprestasi Febly Gushendra dari klub SSB "Tunas Harapan" Lubuk Basung Kabupaten Agam, terkirim masuk Diklat Atlet PPLP Ragunan Jakarta Selatan tahun 2011, di tahun 2010 ia juga masuk PPLP Sumbar posisi sebagai pemain Belakang (Defender).

Hal tersebut di ungkapkan, Ketua SSB Tunas Harapan Benny Sasra, Spd. pada Reporter Agam Media Center. Rabu(14/09), saat berada diruangan AMC.

Sekarang ia telah berada di Diklat Atlet PPLP Ragunan Jakarta Selatan untuk dilatih dan belajar di (PPLP), Febly Gushendra merupakan siswa berprestasi di Agam. Beni menambahkan, selama ini para atlet pelajar yang menuntut ilmu di PPLP Ragunan Jakarta Selatan terdiri dari atlet-atlet terbaik yang ada di indonesia.ujarnya.

Prestasi yang telah ia raih selama ini, juara I U-13 Tk. Sumbar (SSB Tunas Harapan Lubukbasung) tahun 2008, Timnas U-13 Tk. Asean di Veatnam tahun 2008, Juara II Piala Nike (MPUC) Bukittinggi tahun 2008, Juara LPI tingkat Kab. Agam (SMP 3 Lubukbasung) tahun 2010, Delapan Besar LPI Tk. Sumbar tahun 2010, Juara II U-15 Tk. Sumbar tahun 2011, Juara I LPI Kota Padang (SMAN 5 Padang) tahun 2011, Juara I LPI Sumbar (SMA 5 Padang) tahun 2011, Wakil Sumbar LPI Tk. Nasional (SMAN 5 Padang) tahun 2011.

Tambah dia, SSB Tunas Harapan Lubuk Basung terus melakukan kerja sama intensif dengan berbagai pengurus KONI yang ada di Kabupaten Agam yaitu pengurus cabang-cabang olahraga Sepak Bola maupun pada Dinas Pendidikan Pemuda dan olahraga di Kabupaten Agam. Para pelatih dan pemantau bakat terus memberi penilaian yang obyektif dalam memilih siswa terbaik yang ada di daerah Agam ini jadi perekturan siswa tidak hanya melibatkan guru dan pelatih tetapi semua komponen.ucapnya.

"untuk, cabang sepak bola, penilaiannya kan terkadang subyektif, beda dengan cabang olahraga lain yang terukur. Makanya kita akan minta pengurus yang ada dan para pelatih di Kabupaten Agam ini memberi penilaian yang lebih baik dalam mencari bibit-bibit yang unggul dan membanggakan"

Ia mengharapkan, Putra Agam, Atlit berprestasi Febly Gushendra ini dapat mengharumkan nama Kabupaten Agam di Kancah Nasional maupun internasional, sehingga, ia yakin regenerasi atlet di Kabupaten Agam bisa berjalan lebih lancar. Sebab, para atlet yang berpotensi di daerah Agam ini masih banyak sehingga nantinya akan tertarik untuk dibina menjadi atlit berprestsi.tukuknya.(Jon/Tim AMC)
Share this post :
 
Support : Creating Website | Agam Media Center | Agam Media Center
Copyright © 2011. Agam Media Center - All Rights Reserved
Template Created by Agam Media Center Published by Agam Media Center
Proudly powered by Agam Media Center