#
Headlines News :
Home » » Realisasi Fisik PNPM-MP di Agam Mencapai 98 Persen

Realisasi Fisik PNPM-MP di Agam Mencapai 98 Persen

Written By AGAM MEDIA CENTER on Wednesday, January 15, 2014 | 1/15/2014 06:45:00 PM

Realisasi kegiatan fisik Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MP) di 15 kecamatan se-Kabupaten Agam, mencapai 98 persen pada 15 Januari 2014.

"Untuk realisasi keuangan PNPM-MP juga sudah mencapai 97 persen," kata Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahaan Nagari (BPMPN) Kabupaten Agam, Welfizar di Lubukbasung, Rabu.

Menurutnya, dana ini akan disalurkan melalui bantuan langsung masyarakat (BLM) sekitar Rp29,1 miliar dari APBN 2013 dan pendamping yang dianggarkan Pemkab Agam. 

Dana PNPM-MP tersebut dimanfaatkan untuk peningkatan jalan, pembuatan jembatan, pembangunan gedung sekolah, pembuatan prasarana umum dan lainnya.

Dari 15 kecamatan yang menjalankan program PNPM-MP, terdapat empat kecamatan belum menyelesaikan kegiatan fisik berupa pembuatan jalan rabat beton diwilayah setempat.

Keempat kecamatan itu yakni, Kecamatan IV Nagari sekitar 70 persen, Kecamatan Baso sekitar 80 persen, Kecamatan Palupuh sekitar 70 persen dan Kecamatan Malalak sekitar 70 persen.

Belum selesainya kegiatan fisik itu akibat dari cuaca dan kondisi alam yang menghambat realisasi fisik.

Untuk itu, pihaknya menekankan pada PPK, fasilator dan PJOK di kecamatan agar PNPM tersebut selesai pada Februari 2014, karna pada awal Maret 2014 nanti administrasi harus segera selesai.

"Ini menyangkut anggaran PNPM-MP pada tahun 2014 nanti pada akhir 31 Maret 2014 telah mulai disusun pada musyawarah di tingkat jorong, nagari dan kecamatan," imbuhnya. (jon/AMC)
Share this post :
 
Support : Creating Website | Agam Media Center | Agam Media Center
Copyright © 2011. Agam Media Center - All Rights Reserved
Template Created by Agam Media Center Published by Agam Media Center
Proudly powered by Agam Media Center