#
Headlines News :
Home » » PRODUK BUDIDAYA IKAN NILA TIDAK TERGANTUNG MUSIM

PRODUK BUDIDAYA IKAN NILA TIDAK TERGANTUNG MUSIM

Written By andrew on Thursday, June 16, 2011 | 6/16/2011 10:52:00 PM

AMC / Kamis 16 Juni 2011 -Produk Budidaya Ikan Nila tidak tergantung pada musim, terutama daerah tropis untuk reproduksi budidaya ikan nila bisa sepanjang tahun sehingga bisa memenuhi permintaan konsumen sesuai dengan kualitas, kuantitas dan ukuran ikan.

Hal itu diungkapkan olehIr.H.Asril MM Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Propinsi Sumbar dan Ernem Suryana Kepala UPTD Balai Budidaya Ikan Sicincin sebagai Nara Sumber saat menyampaikan Materi Budidaya Ikan Nila dalam acara Safari Pelatihan Teknis Ikan Nila bagi Pembudidaya Ikan di Kabupaten Agam di Aula Panti Asuhan Putra Muhammadiyah Lubuk Basung, kamis (16/06).


Ernem juga menambahkan Potensi untuk Air Tawar memerlukan tingkat pemanfaatan sebanyak 2,23 Juta Ha dengan pembagian 3 tempat yaitu kolam sebanyak 119.070 Ha atau 22,6%, keramba sebanyak 450 Ha, Keramba Jala Apung (KJA) sebanyak 1.320 Ha atau 1,1% dan sawah sebanyak 117.310 Ha atau 7,5%.
Pada Iklim tropis fisiografi suhu sangat tinggi sehingga pertumbuhan ikan cepat, reproduksi ikan kultivan dapat terus menerus, dengan letak geografis memungkinkan tidak akan ada badai mauoun angin topan yang besar, topografi dengan elevasi yang beragam memiliki bentang lahan yang kaya dengan air permukaan sehingga perairan oantai terlindung dan gugusan pulau-pulau kecil yang subur, ungkapnya lagi.

Sumber Daya Manusia dalam jumlah penduduk yang besar dengan budaya agraris tidak asing rasanya melakukan kegiatan pengasuhan atau husbandry yang mengakibatkan perubahan agrikultur ke akuakultur lebih mudah dan potensi penyebaran tenaga kerja pada akuakultur sangat besar serta multilevel, katanya lagi.
Ikan Nila memilik 6 macam jenis seperti; Nila hitam/lokal, nila gift, nilai best, nila nirwana, nila citralada, nila jica, nila merah dan nila gesit, yang perlu kita perhatikan dalam membudidayakan ikan nila jika ingin berhasil yaitu; pengeloaan induk atau managemen induk, seleksi induk, proses produksi, pakan induk, pemijatan, pemilaharaan larva, pendederan larva dan benih, pembesaran, pembersian pakan dan terhakhir mesti ingat jenis pakan, kata Asril lagi.

Induk pejenis atau Great Grand Parent Stock atau GGPS adalah induk ikan yang dihasilkan dibawah pengawasan penyelenggara pemulia, Induk Dasar atau Grand Parent Stock atau GS adalah induk ikan keturunan pertama dari induk penjenis yang memenuhi standar mutu kelas induk dasar, Induk Pokok atau Parent Stock atau PS adalah induk ikan keturunan pertama dari induk dasar atau induk penjenis yang memenuhi standar mutu kelas induk pokok dan Benih PS inilah nanti yang akan dibudidayakan oleh para pembudidaya ikan nila, katanya lagi.

Cara pengelolaan induk tersebut yaitu; umur induk lebih kurang 12 sampai 24 bulan, berat betina 250 sampai 700 gram/ekor, berat jantan 300 – 1500 gram/ekor, perbandingannya 1 : 3 atau 1 : 4, kepadatan induk mencapai 1-2 ekor/m2 , pematangan gonad dan pemijahan dilakukan dalam satu kolam gunakan kolam tanah atau bagian tepi di tembok/beton sedangkan bagian dasar/bawah kolam tetap tanah dengan luas kolam yang idela 300-800m2 , pemijahan masal dapat dilakukan dengan 2 cara yaitu; larva dibiarkan dikolam pemijahan dan larva ditangkap didederkan ditempat lain, ungkapnya lagi.

Dalam melakukan pemeliharaan larva sebaiknya lakukan persiapan kolam dengan cara pengeringan kolam 3 – 5 hari, kolam bebas bocoran, hama dan penyakit, predator,  lakukan pemupukan memakai pupuk organik 250 – 500 gram/m2, warna air kehijauan, tinggi air 50-60cm, kecerahan 5-30 cm, pemupukan tambahan bila air mulai jernih atau pupuk oraganik dalam jarung direndam, katanya lagi.

Seteah itu lakukan pemanen benih dengan cara dilakukan pada saat suhu rendah di pagi/sore hari melakukan panen parsial atau panen sebagaian berdasarkan ukuran yang diinginkan dan panen total atau panen seluruh benih, ditampung dalam bak/harpa penampunga, pemberokan minimal 2 jam sebelum didistribusikan, lakukan grading atau seleksi ukuran dengan alat seritan, benih siap untuk didistribusikan, katanya mengakhiri.  
Share this post :
 
Support : Creating Website | Agam Media Center | Agam Media Center
Copyright © 2011. Agam Media Center - All Rights Reserved
Template Created by Agam Media Center Published by Agam Media Center
Proudly powered by Agam Media Center