#
Headlines News :
Home » » HIMBAUAN KEPALA BKD AGAM, JANGAN PERCAYA KEPADA OKNUM UNTUK LULUS CPNS

HIMBAUAN KEPALA BKD AGAM, JANGAN PERCAYA KEPADA OKNUM UNTUK LULUS CPNS

Written By andrew on Sunday, December 12, 2010 | 12/12/2010 02:50:00 PM

AMC / Minggu 12 Desember 2010 -Mulyadi,SH, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Agam, minta peserta Tes Kompetensi Bidang (TKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang akan ujian Minggu (12/12) besok, agar tidak mempercayai isu bahwa ada oknum dapat membantu kelulusan dengan imbalan uang.

Menurut Mulyadi pada repoter, hari ini, mengatakan, isu yang beredar tersebut tidak benar, karena jawaban yang telah diisi oleh peserta akan dikirim ke panitia yang membuat soal di Universitas Indonesia. "Jawaban yang dikirimkan ini disegel dan waktu penyegelan tersebut akan disaksikan berbagai komponen, baik dari BKD, guru dan saksi lainnya," kata Mulyadi, Sabtu (11/12).

Selain itu, balasan yang dikirimkan oleh UI juga disegel dan pihaknya akan membuka segel tersebut di depan Bupati Agam, Muspida dan pihak independen. Sementara itu, ujian TKB akan dilaksanakan di SMPN 6 Lubuk Basung, SDN 3 Garagahan Lubuk Basung dan SDN 41 Sangki Lubuk Basung. "Lokasi ujian bisa dilihat hari ini," tambahnya.

Dia menambahkan, dalam pelaksanaan ujian TKB, peserta harus membawa nomor ujian, pensil 2B dan peralatan ujian pendukung lainnya.(Andrew Tim AMC)
Share this post :
 
Support : Creating Website | Agam Media Center | Agam Media Center
Copyright © 2011. Agam Media Center - All Rights Reserved
Template Created by Agam Media Center Published by Agam Media Center
Proudly powered by Agam Media Center